Tegal, 28-30 Mei 2024 — Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang mengadakan pelatihan peningkatan sinergitas dan produktivitas yang berlangsung di Guci, Tegal. Acara ini diikuti oleh dosen dan staf dari berbagai program studi dengan tujuan untuk memperkuat kerja sama tim dan meningkatkan kinerja institusi.

Selama tiga hari, peserta terlibat dalam berbagai sesi pelatihan, termasuk diskusi interaktif, workshop, dan kegiatan outbound yang dirancang untuk membangun kekompakan dan inovasi dalam lingkungan akademik. Rektor UIN Walisongo, Dekan FITK dalam sambutannya menyatakan, “Pelatihan ini sangat penting untuk menciptakan sinergi yang lebih baik di antara kita, sehingga produktivitas lembaga dapat meningkat.”

Peserta antusias mengikuti rangkaian kegiatan dan diharapkan dapat menerapkan ilmu yang diperoleh dalam meningkatkan kinerja di masing-masing unit kerja. Kegiatan ini diakhiri dengan penutupan dan evaluasi untuk merumuskan langkah-langkah tindak lanjut ke depan.